PENGARUH FASILITAS DAN MOTIVASI KERJA TERHADAP PRODUKTIVITAS KERJA
KARYAWAN
PROGRAM SARJANA MANAJEMEN
FAKULTAS EKONOMI
UNIVERSITAS GUNADARMA
2013
KATA PENGANTAR
Puji syukur saya panjatkan kehadirat Allah SWT yang telah memberikan
rahmat serta karunia-Nya kepada saya sehingga saya berhasil menyelesaikan
proposal Penulisan Ilmiah ini yang
alhamdulillah tepat pada waktunya. Proposal ini di buat untuk mengajukan
Penulisan Ilmiah.
Proposal ini berisikan tentang pengaruh fasilitas dan motivasi kerja terhadap produktivitas kerja karyawan. Dalam penyusunan proposal Penulisan Ilmiah ini tidak lepas dari
dari bantuan banyak pihak, maka pada kesempatan ini saya ingin mengucapkan
banyak terima kasih kepada sumber – sumber yang saya dapat dari internet yang
dapat saya jadikan referensi dalam proposal Penulisan Ilmiah ini.
Saya menyadari bahwa proposal
Penulisan Ilmiah ini masih jauh dari sempurna, oleh karena itu kritik dan saran
dari semua pihak yang bersifat membangun selalu saya harapkan demi kesempurnaan
proposal Penulisan Ilmiah ini. Akhir kata, Saya sampaikan terima kasih kepada
semua pihak yang telah membantu dalam
penyusunan proposal Penulisan Ilmiah ini
dari awal sampai akhir.
BAB 1
1.1. LATAR BELAKANG MASALAH
Dalam suatu pencapaian tujuan perusahaan, diperlukan alat
atau sarana pendukung yang digunakan dalam aktivitas sehari – hari di
perusahaan tersebut, fasilitas yang digunakan bermacam – macam bentuk, jenis
maupun manfaatnya, disesuaikan dengan dengan kebutuhan dan kemampuan
perusahaan, kata fasilitas sendiri berasal dari bahasa belanda “faciliteit”
yang artinya prasarana atau wahana untuk melakukan atau mempermudah sesuatu.
Fasilitas juga biasanya dianggap suatu alat.
Secara psikologis menunjukkan bahwa kegairahan semangat
seorang karyawan dalam melaksanakan pekerjaannya sangat dipenuhi oleh motivasi
kerja yang mendorongnya. Tegasnya, setiap karyawan memerlukan motivasi yang
kuat agar bersedia melaksanakan pekerjaannya secara bersemangat, bergairah, dan
berdedikasi (Nawawi, 1997:356). Persoalannya adalah bagaimanakah pengaruh
kepuasan dan motivasi terhadap produktivitas kerja seseorang.
Pada dasarnya
peningkatan kualitas sumber daya manusia sangat diperlukan guna mewujudkan
hasil yang diharapkan oleh suatu instansi / perusahaan, yang dapat mendukung
untuk lebih berpotensi dalam keberhasilan pencapaian tujuan perusahaan.
Berdasarkan latar belakang tersebut
yang telah diuraikan diatas, maka penulis mengambil judul “Pengaruh
Fasilitas dan Motivasi Kerja terhadap Produktivitas Kerja Karyawan”.
1.2
BATASAN MASALAH
Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data Primer, yang di
peroleh dengan cara menyebarkan quisioner secara langsung.
1.3 PERUMUSAN MASALAH
Dalam
penelitian ini penulis mencoba merumuskan persoalan dalam bentuk pertanyaan:
1. Bagaimanakah
pengaruh fasilitas terhadap produktivitas kerja
karyawan?
2. Bagaimanakah
pengaruh motivasi kerja terhadap produktivitas kerja
karyawan ?
3. Bagaimanakah
pengaruh fasilitas dan motivasi kerja secara
bersama-sama terhadap produktivitas kerja karyawan?
1.4 TUJUAN PENELITIAN
Penelitian
ini bertujuan untuk:
1. Menganalisis
pengaruh fasilitas terhadap produktivitas kerja
karyawan.
2. Menganalisis
pengaruh motivasi kerja terhadap produktivitas kerja
karyawan.
3. Menganalisis pengaruh fasilitas dan motivasi kerja secara bersama-sama terhadap
produktivitas kerja karyawan.
1.5 MANFAAT
PENELITIAN
Penelitian
yang penulis lakukan ini mudah-mudahan dapat bermanfaat bagi penulis
sendiri, maupun bagi para pembaca atau
pihak-pihak lain yang berkepentingan.
1. Manfaat
untuk Lembaga atau Instansi yang bersangkutan
Mengetahui
cara penilaian
tentang pengaruh fasilitas yang dilakukan dan
pengaruhnya terhadap motivasi kerja yang berhubungan tentang produktivitas
kerja karyawan.
2. Manfaat
untuk ilmu
Mengetahui
cara pengaruh fasilitas dan motivasi kerja
terhadap produktivitas kerja karyawan dalam mencapai suatu tujuan.
3. Manfaat bagi penulis
Mengetahui
pengaruh fasilitas dan motivasi kerja yang dilakukan yang berhubungan dengan
produktivitas kerja karyawan.
1.6 . KERANGKA PENELITIAN
|
|
Fasilitas
(X1)
|
Motivasi kerja
(X2)
|
Produktivitas Kerja
Karyawan
(Y)
|
(Y)
|
(X)
|
Berdasarkan
kerangka piker penelitian yang telah diuraikan maka dirumuskan penelitian
hipotesis
adalah sebagai berikut:
-
Pengaruh fasilitas
(X1) terhadap produktivitas kerja karyawan
(Y)
-
Pengaruh motivasi kerja (X2) terhadap produktivitas kerja karyawan
(Y)
1.7.
SISTEMATIKA PENELITIAN
1.
BAB I : PENDAHULUAN
Bab
ini menjelaskan tentang latar belakang masalah, batasan masalah, perumusan
masalah, tujuan penelitian, manfaat penelitian, kerangka penelitian dan
sistematika penulisan. Dimana pada bab ini
mengungkapkan sejarah atau latar belakang dan segala seluk-beluk persoalan yang
berkaitan dengan masalah, baik teoritis maupun gejala empiris yang menjelaskan
mengapa masalah itu perlu diteliti.
2.
BAB II : TINJAUAN PUSTAKA
Bab ini menjelaskan secara singkat
mengenai landasan-landasan teori mengenai
fasilitas,motivasi kerja dan produktivitas
kerja karyawan. Serta cara – cara mengembangkan fasilitas dan motivasi kerja yang tepat
dapat menumbuhkan produktivitas
kerja pada karyawannya. Tinjauan Pustaka
menguraikan teori, temuan dan hasil - hasil penelitian yang pernah dilakukan pada permasalahan yang sama atau
relevan. Kajian pustaka penting untuk mengetahui bagaimana hubungan antara
penelitian yang akan dilakukan dengan penelitian yang sudah ada dan dapat mengetahui perbedaan
untuk menghindari duplikasi.
3.
BAB III : METODOLOGI PENELITIAN
Bab ini berisi tentang metodologi yang
digunakan penulis dalam penelitian ini. Menguraikan
metode yang digunakan dalam penelitian secara sistematis dalam rangka menjawab tujuan
penelitian. Dalam metode penelitian mencakup : subyek penelitian, waktu dan
tempat penelitian, pendekatan dan metode penelitian yang digunakan, teknik
pengumpulan data, teknik analisa data, dan jenis - jenis instrumen yang
digunakan untuk mengumpulkan data.
4.
BAB IV : HASIL PEMBAHASAN
Bab
ini berisi tentang hasil dan pembahasan dari penelitian yang dilakukan oleh
penulis. Dalam hal ini menguraikan tentang fasilitas,motivasi
kerja dan produktivitas kerja karyawan. Serta cara – cara mengembangkan fasilitas dan motivasi kerja yang tepat
dapat menumbuhkan produktivitas
kerja pada karyawan.
5.
BAB V : PENUTUP
Bab ini berisi tentang uraian mengenai kesimpulan dari masalah yang diperoleh
selama
penulisan ilmiah ini dan saran-saran untuk penyempurnaan
dan pengembangan penulisan ilmiah yang dilakukan oleh penulis.
DAFTAR PUSTAKA
1.
PENGARUH FASILITAS DAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA
TERHADAP PRODUKTIVITAS
KERJA KARYAWAN STUDI KASUS PTPN II
KEBUN SAMPALI MEDAN (Cut
Ermiati / 2010)
2.
PENGARUH KEPUASAN DAN
MOTIVASI KERJA TERHADAP PRODUKTIVITAS KERJA KARYAWAN RIYADI PALACE HOTEL DI
SURAKARTA (Edhi Prasetyo dan M. Wahyuddin / 2010)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar